Rangkaian Kegiatan Cacaban Pangkalan SMAN 1 Garawangi
smagar. Pramuka merupakan ekstrakurikuler wajib yang diikuti oleh peserta didik baru. Setiap Jumat mereka menerima materi kepramukaan melalui metode ceramah, game dan problem solving.
Begitupun dengan gerakan pramuka di pangkalan SMAN 1 Garawangi. Ambalan Kiansantang-Rarasantang Gudep 08055-08056 melaksanakan rangkaian kegiatan kepramukaan.
Dibawah pimpinan kamabigus Drs. H. Dedi Hidayat, M.M.Pd. dan 4 pembina pramuka menjalankan program kepramukaan pangkalan SMAN 1 Garawangi. Keempat pembina pramuka adalah Jajang Zaini Rois, M.Kom., Heti Indriawati, S.Pd., M.Pd.I., Reta Siti Utami, S.Pd., dan Aah Siti Salamah, S.Pd.I.
Siswa yang tertarik menjadi bantara harus mengikuti latihan kepramukaan. Kemudian dikukuhkan sebagai Caban yang harus diuji SKU. Jika Caban lulus uji SKU maka dilantik menjadi Penegak Bantara.
Pengukuhan Caban Ambalan Kiansantang-Rarasantang dilaksanakan di sekolah pada Rabu, Kamis, Sabtu, 25,26, 28 Mei 2022. Diikuti 22 Caban. Pengukuhan bertujuan untuk meningkatkan kualitas anggota menuju pribadi mandiri yang bertanggung jawab.
Caban yang lolos dan lulus uji SKU menjadi Penegak Bantara sebanyak 22 orang terdiri atas 8 putra dan 14 putri. Mereka mengikuti pelantikan di Lamping Kidang Palutungan pada Jumat-Minggu, 17-19 Juni 2022.
Sesuai dengan tema pelantikan mengembangkan tunas-tunas muda yang mandiri, berkompeten, dan bertanggung jawab ini mempunyai 5 tujuan.
Pertama, melantik anggota Caban menjadi Penegak Bantara. Kedua, melatih lebih bertanggung jawab dan amanah dalam menjalankan tugas. Ketiga, meningkatkan kedisiplinan dan tanggung jawab anggota pramuka. Keempat, menjadikan kaderisasi pramuka menjadi lebih berwibawa dan berkembang dalam kepribadian yang berkarakter dan mempunyai kemampuan public speaking yang lebih baik.
Para pembina pramuka memberikan selamat kepada adik-adik bantara baru yang dinamai angkatan Elang 22.
” Akhirnya setelah kita melaksanakan rangkaian kegiatan menuju pelantikan. Kakak ucapkan selamat dan semoga kalian bisa amanah dan lebih bertanggung jawab. Sekarang TKU sudah terpasang di pundak kalian. Kalian punya tanggung jawab yang besar yang harus kalian jalani. Ingat ini perjalanan awal bukan akhir kalian sebagai anggota pramuka”, ucap Jajang pada momen penutupan pelantikan bantara penegak.
Iwan dan Meta mewakili bantara penegak yang dilantik merasa belum menyangka mereka telah berhasil pada titik pelantikan.
“Perjuangan selama ini terbayar semuanya, kami menjadi penegak bantara Ambalan Kiansantang-Rarasantang Gudep 08055-08056”, ujar Iwan.
“Acara pelantikan yang seru akan selalu diingat kami, terutama ketika menggunakan teknik game. Terima kasih Kaka Angkatan Avatar yang selalu membimbing kami”, tambah Meta. (Yuniawati-Reta)