
GELIAT LITERASI SMAN 1 GARAWANGI
PROFIL PEGIAT LITERASI
Nama | : | Teti Yuniawati, S.Pd. |
Tempat, tanggal lahir | : | Kuningan, 5 Juni 1977 |
Agama | : | Islam |
Alamat Rumah | : | Lingkungan Manis RT 4 RW 1
Kelurahan Citangtu Kecamatan Kuningan |
Unit Kerja: | : | SMA Negeri 1 Garawangi |
Guru Mapel | : | Bahasa Indonesia |
Golongan Ruang | : | III/d |
GELIAT LITERASI SMAN 1 GARAWANGI
Oleh Teti Yuniawati, S.Pd.
Menurut KBBI Daring Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbud.go.id, literasi adalah pertama kemampuan menulis dan membaca. Kedua, pengetahuan dan keterampilan dalam bidang atau aktivitas tertentu seperti computer. Ketiga, kemampuan individu dalam mengolah informasi dan pengetahuan untuk kecakapan hidup. Pada perkembangannya literasi tidak hanya membaca dan menulis saja. Kata literasi menjadi lebih luas digunakan seperti literasi media, literasi komputer, literasi sain, literasi sekolah, dll.
Literasi sekolah dalam konteks Gerakan Literasi Sekolah adalah kemampuan megakses, memahami, dan menggunakan sesuatu secara cerdas melalui berbagai aktivitas antara lain membaca, melihat, menyimak, menulis, dan/berbicara.
Program literasi SMAN 1 Garawangi untuk meningkatkan kemampuan literasi siswa diantaranya adalah pertama, setiap selasa sampai dengan kamis, siswa wajib membaca al quran dan asmaul husna 15 sebelum KBM di kelas. Kedua, program Jumat Mengaji.
- Program mengaji di kelas
Sebelum KBM dimulai, selama 15 menit siswa mengaji dan melantunkan Asmaul Husna di kelasnya masing-masing dengan bimbingan guru yang pertama mengajar di kelas tersebut. Program ini digulirkan tahun 1999 dengan kepala sekolah H. Uhadi.
- Program Jumat Mengaji
Kegiatan Jumat Mengaji dan Asmaul Husna di lapangan upacara yang diikuti semua siswa dan guru telah dilaksanakan sejak 2004 mulai jam 06.45 – 07.15 WB.
Tahun pelajaran 2019/2020 dan 2020/2021 program Jumat mengaji ditambah dengan menyimak paparan salah satu hadist oleh guru PAI, E. Qusyairi, M.Pd.I. dan presentasi hasil literasi siswa. Siswa yang tampil merupakan perwakilan dari 3 kelas yang berbeda yang sudah dijadwalkan. Mereka dinilai tiga orang guru berdasarkan isi resensi dan cara mempresentasikannya di forum. Siswa yang mendapat nilai tertinggi mendapat reward dari sekolah. Hal ini untuk memotivasi siswa lain agar berani berliterasi di depan forum. Buku yang mereka resensi dari koleksi pustaka perpustakaan sekolah atau pustaka pribadi siswa, bergenree fiksi atau ninfiksi. Untuk kelancaran presentasi, mereka dibimbing terlebih dahulu oleh penulis.
Mulai tahun pelajaran 2021/2022 sampai saat ini, program Jumat Mengaji kegiatan presentasi siswa kualitasnya ditingkatan. Kelas X mempresesentasikan musikalisasi puisi dan analisisnya. Kelas XI mempresentasikan hasil review buku fiksi atau nonfiksi. Kelas XII mempresentasikan esai. Sebelum dan selama presenstasi, mereka dibimbing oleh penulis sebagai guru Bahasa Indonesia. Khusus kelas X, penulis bersama dua guru Bahasa Indonesia lainnya membimbing bagaimana menampilkan musikalisasi yang layak disaksikan warga sekolah.
Itulah geliat literasi di sekolah kami. Mudah-mudahan dapat meningkatkan minat baca siswa dan guru. Sekecil apapun langkah kita dalam berliterasi dapat membantu kita melek wacana. Mari membaca. Salam Literasi! Gemar membaca, gemar menulis, gemar berhitung!
Foto Dokumentasi